KOORDINASI KADER POSYANDU KALURAHAN SELANG

selang 12 Februari 2025 11:54:17 WIB

Selang 12/02/2025 Pertemuan dan Koordinasi Kader Posyandu Kalurahan Selang di Balai Kalurahan Selang dengan Narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul yang diwakili oleh personel dari Puskesmas II Wonosari.

Pertemuan dan Koordinasi ini rutin slot777 diadakan satu bulan sekali dengan mendatangkan narasumber yang berkompeten di bidang pelayanan Kesehatan Masyarakat, dan kali ini para kader Posyandu mendapatakan ilmu dari narasumber tentang pencegahan nyamuk dengue dengan pembuatan perangkap nyamuk atau disebut OVITRAP. Ovitrap adalah tempat perkembangbiakan nyamuk buatan yang dirancang untuk mengendalikan populasi nyamuk. Bahan dan cara pembuatan Ovitap adalah wadah kecil penampung air, kain putih , air , cairan larvasida atau penumbuh jentik nyamuk.Cara kerja Ovitrap ; nyamuk akan bertelur di substrat yang ada di dalam ovitrap lalu telur akan jatuh melewati jaring dan masuk kedalam air,larva akan berkembang menjadi pupa,pupa akan terperangkap dibawah jaring dan tidak bisa keluar dari ovitrap dan tentunya pupa akan mati.

Kader posyandu sangat antusias mengikuti koordinasi dan pertemuan rutin ini apalagi selalu ada ilmu baru dari narasumber yang bisa di aplikasikan dan di informasikan kepada warga masyarakat luas.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar